05 Oktober 2009

Soal latihan metabolisme

1. Manakah dari reaksi dibawah ini secara tepat menggambarkan peristiwa katabolisme?

a. Penyusunan asam amino menjadi protein yang membutuhkan NADH2
b. penyusunan basa nitrogen menjadi asam nukleat dengan membutuhkan NADH2
c. Pemecahan gula menjadi polisakarida dengan mengeluarkan ATP
d. Pemecahan karbohidrat menjadi CO2 dan H2O yang membutuhkan ATP
e. Pemecahan karbohidrat menjadi CO2 dan H2O dengan mengeluarkan ATP

2. perhatikan gambar dibawah ini


urutan yang tepat untuk menggambarkan reaksi anabolisme adalah ...
a. 2 – 3 - 1
b. 4 – 3 - 1
c. 1 – 3 - 2
d. 1 – 4 - 2
e. 3 – 4 - 2

3. Manakah yang merupakan sifat dari enzim?

a. Tidak mampu mengubah kecepatan reaksi manapun
b. Tidak terpengaruh oleh suhu lingkungan
c. Tidak berpengaruh oleh perubahan keasaman dan kebasaan
d. Tidak berubah oleh suatu reaksi kimia yang dipengaruhinya
e. Tidak terpengaruh dengan keadaan inhibitor dan aktivator

4. Tidak terpengaruh dengan keadaan inhibitor dan aktivator

a. Apoenzim dan ko enzim
b. Apoenzim dan haloenzim
c. Kofaktor dan koenzim
d. Kofaktor dan gugus prostetik
e. Kofaktor dan gugus prostetik

5. Manakah dari pernyataan dibawah ini yang bukan merupakan ciri-ciri enzim?

a. Mempercepat reaksi kimia dengan jalan meningkatkan energi aktivasi
b. Mempercepat reaksi kimia tetapi tidak berubah setelah reaksi selesai
c. Tidak mengubah kesetimbangan reaksi
d. Memiliki sisi katalitik dan sisi aktif
e. bekerja dengan sistem satu substrat satu enzim

6. Perhatikan gambar cara kerja enzim dibawah ini!

berdasarkan jenis produk yang terurai, dapat diketahui pasangan jenis enzim dan substrat adalah …

a. Enzim katalase dengan substrat peroksida
b. Enzim lipase dengan substrat lipid
c. Enzim sukrase dengan substrat sukrosa
d. Enzim amilase dengan substrat amilum
e. Enzim laktase dengan substrat laktosa

7. Derajad keasaman (pH) merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kerja enzim katalase. Grafik yang benar untuk menggambarkan hubungan aktivitas enzim katalase dengan pH adalah …



8. Kharakteristik enzim yang ditunjukkan oleh grafik dibawah ini adalah …



a. enzim bekerja spesifik
b. enzim bekerja spesifik
c. enzim mempercepat reaksi biokimia dalam sel
d. Enzim berfungsi menurunkan energi aktivasi
e. Enzim berfungsi menurunkan energi aktivasi

9. Zat atau senyawa yang menghalangi ikatan antara enzim dan substrat disebut …

a. inhibitor
b. aktivator
c. enzim konjugasi
d. Biokatalisator
e. kofaktor

10. Definisi dari respirasi anaerob adalah …

a. Reaksi oksidatif senyawa anorganik secara terkendali untuk membebaskan energi
b. Reaksi oksidatif senyawa anorganik secara tidak terkendali dengan bantuan energi
c. Reaksi oksidatif senyawa organik secara terkendali dengan membebaskan energi
d. Reaksi oksidatif senyawa anorganik secara tidak terkendali dengan membebaskan energi.
e. Reaksi oksidatif senyawa organik secara terkendali dengan membutuhkan energi

11. Perhatikan tabel dibawah ini! Pada proses mana terjadi pembebasan energi?



a. 1 dan 2
b. 1, 2 dan 3
c. 1 dan 3
d. 2 saja
e. 3 saja

12. Kesimpulan yang dapat ditarik berdasarkan data hasil praktikum tentang enzim katalase adalah

a href="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhqxgGDHnli0HuQ5O9OebjFmmg-3s5W5s4DFBZl_b4Nmmueb34G3uIPoxIixM0K72mHv_sccWu4dnd5Jjsn5Yrs6-mPs3LSsazaRTDm3yiku3hRY_op4jlB-aB9ku9PE3E93_OaPuk_NLk/s1600-h/soal+7.jpg">

a. Enzim katalase bekerja secara optimal pada suhu 40 oC
b. Pada jantung kerja enzim katalase sangat dipengaruhi oleh suhu
c. Enzim katalase lebih banyak dijumpai pada jantung dari pada hati
d. Kerja enzim katalase tidak dipengaruhi oleh pH larutan
e. Pada hati kerja enzim katalase tidak dipengaruhi oleh pH dan suhu

13. Produk penting yang dihasilkan pada peristiwa gikolisis dengan memecah 1 molekul glukosa adalah …

a. 2 asam piruvat, 2 molekul ATP dan 2 molekul NADH2
b. 2 asetil k enzim A, dan 6 NADH2
c. 1 molekul asam piruvat, 1 molekul ATP dan 1 molekul NADH2
d. 1 carbodioksida, 2 molekul ATP dan 2 molekul NADH2
e. 1 asam laktat, 2 molekul ATP, 2 molekul NADH2

14. Pernyataan yang tepat untuk proses tahapan proses respirasi aerob kecuali …

a. Glikolisis terjadi dalam keadaan anaerob
b. Glikolisis terjadi dalam keadaan anaerob
c. Pada tahap D.O asam piruvat tidak pernah dihasilkan ATP
d. Melalui respirasi aerob total jumlah ATP yang dihasilkan dengan memecah 1 molekul glukosa adalah 38
e. Nama lain siklus krebs adalah siklus asam sitrat

15. . Manakah dari reaksi respirasi aerob dibawah ini yang terjadi dalam sitosol?

a. Glikolisis
b. Siklus krebs
c. D.O asam piruvat
d. Sistem transport elektron
e. Fermentasi asam laktat

16. Pada tahap reaksi mana dari respirasi aerob dihasilkan senyawa carbondioksida?
1. glikolisis 3. siklus krebs
2. D.O asam piruvat 4. sistem transport elektron

a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
d. 2 dan 4
e. 1 dan 3

17. Berapa banyak molekul ATP yang dihasilkan untuk setiap molekul FADH2 yang memasuki sistem pengangkutan elektron?

a. 1 ATP
b. 2 ATP
c. 4 ATP
d. 6 ATP
e. 12 ATP

18. Tahap awal dari proses siklus krebs, senyawa asetil Ko.A akan di ikat oleh ….

a. RUBP
b. asam sitrat
c. Rubisco
d. asam oksaloasetat
e. asam laktat

19. Manakah tahapan dari reaksi dibawah ini yang terjadi baik melalui jalur respirasi aerob maupun respirasi anaerob?

a. glikolisis
b. oksidasi asam piruvat
c. siklus krebs
d. Sistem pengangkutan elektron
e. D.O asam piruvat

20. Ketika sel-sel otot melakukan proses pemecahan glukosa dalam keadaan kekurangan oksigen, manakah zat berikut yang tidak diproduksi dari kegiatan tersebut?

a. panas
b. ATP
c. asam laktat
d. asetil koenzim A
e. asam piruvat

21. Proses yang digambarkan pada persamaan reaksi dibawah ini adalah …

Glukosa -----> asam laktat + ATP

a. anabolisme
b. fermentasi
c. fotosintesis
d. kemosintesis
e. sintesis senyawa lain

22. Tahap terakhir dari rangkaian respirasi aerob terjadi di …

a. Disepanjang retikulum endoplasma
b. Dalam sitoplasma
c. Dipermukaan ribososm
d. Di dalam kloroplast
e. Di dalam mitokondria

23. Jenis respirasi yang dilakukan oleh Sacharomyces sp atau khamir adalah …

a. respirasi aerob
b. respirasi anaerob
c. fermentasi alkohol
d. fermentasi asam laktat
e. proses menghasilkan peroksida

24. Perbedaan respirasi aerob dengan respirasi anaerob adalah …

a. Produk akhirnya berupa CO2
b. Produk akhirnya berupa CO2
c. Lamanya waktu yang dibutuhkan
d. Jenis bahan utama yang dipecah
e. Produk akhir berupa senyawa C3

25. Produk akhir berupa senyawa C3

a. Produk akhir berupa senyawa C3
b. Asam laktat, CO2, dan 38 ATP
c. Asetaldehid, CO2, dan 4 ATP
d. Asetaldehid, CO2, dan 4 ATP
e. Asam asetat, CO2, dan 4 ATP

26. Asam asetat, CO2, dan 4 ATP
a. Proses pembentukan bahan anorganik dan bahan organik dengan bantuan cahaya matahari
b. Proses pembentukan bahan organik dari bahan anorganik dengan bantuan cahaya matahari dalam kloroplas
c. Proses pembentukan bahan organik dari bahan anorganik dengan bantuan cahaya matahari dalam kloroplas
d. Proses pembentukkan bahan organik dalam kloroplas oleh cahaya
e. Proses pembentukkan kloroplas oleh bahan organik dengan bantuan cahaya

27. Oksigen yang dihasilkan pada peristiwa fotosintesis terbentuk pada proses …

a. Reaksi Hill saat fotolisis berlangsung
b. Reaksi blackman saat terjadi fotoposporilasi siklis
c. Reaksi gelap saat berlangsung proses fiksasi CO2
d. Reaksi terang saat berlangsung oksidasi CO2
e. Reaksi gelap saat berlangsung proses siklus calvin

28. Reaksi gelap saat berlangsung proses siklus calvin ...

a. Membutuhkan cahaya dan oksigen
b. Menghasilkan amilum dan oksigen
c. Membutuhkan cahaya dan menghasilkan amilum
d. Membutuhkan cahaya dan menghasilkan oksigen
e. Membutuhkan dan oksigen

29. Produk yang dihasilkan dari proses reaksi terang adalah ….
1. ATP 4. NADPH2
2. CO2 5. Glukosa
3. O2

a. 1 – 3 dan 5
b. 1 – 3 – dan 4
c. 2 – 3 – dan 4
d. 2 – 4 – dan 5
e. 3 – 4 – dan 5

30. Proses fotosintesis pada gambar dibawah ini ditunjukkan oleh nomer …



a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
d. 4 dan 5
e. 2 dan 4

31. Faktor berikut yang dapat mempercepat proses fotosintesis, kecuali ….

a. Suhu 40 oC
b. Penambahan NAHCO3
c. Cahaya warna merah
d. cahaya warna biru
e. Cahaya warna hitam

32. Pada reaksi terang fotosintesis perjalanan elektron non siklik adalah …

a. Dari P680 ke P700 dengan menghasilkan ATP dan NADPH2
b. Dari P680 ke P700 dengan menghasilkan ATP, NADPH2 dan O2
c. Dari P700 ke P680 dengan menghasilkan ATP dan NADPH2
d. Dari P700 kembali ke P700 dengan menghasilkan ATP, NADPH2 , O2
e. Dari P680 kembali ke P680 dengan menghasilkan ATP, NADPH2, O2

33. Fotosistem berfungsi menangkap energi cahaya matahari yang melakukan reaksi fotoposporilasi siklik tersusun oleh …
1. klorofil a 4. Pikorietrin
2. karotenoid 5. Pikosianin
3. klorofil b

a. 1 dan 3
b. 2 dan 4
c. 3 dan 5
d. 1 dan 2
e. 2 dan 3

34. Senyawa yang berfungsi melakukan proses fiksasi CO2 pada siklus Calvin-benson adalah …

a. RUBP
b. Rubisco
c. RUBP karboksilase
d. Asam oksaloasetat
e. asam sitrat

35. Senyawa antara yang dihasilkan dari setiap 3 molekul CO2 masuk dalam siklus calvin benson, kecuali …

a. Asam 3 Phospoglicerat (APG)
b. Asam 3 Phospoglicerat (APG)
c. RuBP
d. Asam oksaloasetat
e. Asam oksaloasetat

36. Perbedaan antara fotosistem I dengan fotosistem II mengenai hal-hal berikut, kecuali …

a. Jenis akseptor elektronnya
b. Jenis klorofil penyusunnya
c. Kepekaannya terhadap panjang gelombang
d. Fungsinya dalam reaksi terang
e. Produk akhir reaksinya

37. Kemosintesis dapat berlangsung dengan mengandalkan energi kimia yang terbentuk melalui …

a. Reaksi reduksi
b. Reaksi oksidasi
c. Reaksi oksidasi
d. Reaksi terang
e. Reaksi terang

38. Bakteri nitrit dapat melakukan proses kemosintesis dengan terlebih dahulu melakukan reaksi pemecahan senyawa …

a. H2S
b. NH3
c. HNO2
d. HNO3
e. H2SO4

39. Jenis bakteri yang mampu mengoksidasi senyawa nitrit menjadi nitrat untuk mendapatkan energi dalam proses kemosintesis adalah …

a. Bakteri belerang
b. Bakteri nitrosococus
c. Bakteri nitrobacter
d. Bakteri nitrosomonas
e. Bakteri fakultatif

40. Jumlah molekul glukosa yang dihasilkan jika sebanyak 15 molekul CO2 masuk dalam siklus calvin benson!

a. 0,5 molekul
b. 1 molekul
c. 1,5 molekul
d. 2 molekul
e. 2,5 molekul

8 komentar:

  1. kunci jawabannya dong dikirimi saya tuk dibelajari..trimakasih

    BalasHapus
  2. boleh minta kunci nya gak, bu :) ? trima kasih :)

    BalasHapus
  3. memangnya boleh minta jawabannya?
    kalau boleh aku mau donk..

    BalasHapus
  4. boleh minta kunci jawabanya bu? besok ada mid smester soalnya :)

    BalasHapus
  5. Bu, saya mohon ijin menggunakan soal ibu untuk remedial. saya sendiri sedang belajar menggunakan blog untuk media pembelajaran, mungkin belum semahir ibu. saya juga seorang guru Biologi SMA

    BalasHapus